Selasa, 05 April 2011

8 Tips Menjadi Orang Kreatif

Saya yakin sebagian besar diantara Anda pernah menonton film Tom and Jerry, benar bukan? Iya, kisah perseteruan kucing dan tikus itu telah lama dipuar di televisi, bahkan vcd-nya tersebar di hampir seluruh toko penjual film di pinggir jalan.

Memang film tersebut tidak terlalu bagus untuk dilihat, apalagi oleh anak-anak. Meskipun kategori film hiburan untuk anak, namun dalam film ini terlalu banyak adegan kekerasan yang disajikan sehingga tidak baik untuk perkembangan mental anak.

Namun bukan itu yang ingin saya bahas disini. Satu hal yang menarik dalam film ini adalah selalu saja ada cara bagi si Tom untuk berusaha mengalahkan si kecil Jerry, dan sebaliknya, selalu ada cara si Jerry dalam memperdaya Tom, si kucing yang selalu jadi pecundang itu. Bahkan seringkali dengan cara-cara di luar yang kita pikirkan. Mereka selalu kreatif dalam mencari cara.

Ya selalu menemukan cara di luar hal yang biasa. Itulah yang ingin saya bahas. Thinking out of the box, begitu orang mengisitilahkan.

Dalam situasi krisis seperti ini, budget yang terbatas, target yang tidak pernah turun, sebagai karyawan kita dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif. Kreatif dalam melaksanakan program kerja dan inovatif dalam mencari cara-cara baru untuk mensiasati situasi kritis seperti ini.

Menurut para ahli, seseorang yang kreatif bukalah selalu menemukan hal baru, namun ia selalu melihat segala sesuatu dengan cara berbeda dan baru, dan biasanya tidak dilihat oleh orang lain. Orang yang kreatif, pada umumnya mengetahui permasalahan dengan sangat baik dan disiplin, biasanya dapat melakukan sesuatu yang berbeda dari cara-cara yang biasa. Proses kreativitas melibatkan adanya ide-ide baru, bermanfaat, meskipun kadang tetapi dapat diimplementasikan.

Pertanyaannya, bagaimana agar kita menjadi orang yang kreatif?

Berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk menjadi kreatif:

1.  Buka mata, buka telinga

Kemampuan kita untuk selalu terbuka terhadap berbagai hal akan memberikan energi yang luar biasa untuk mampu mencintai segala sesuatu, termasuk mencintai profesi kita.

Dan mencintai itu harus kita lakukan dengan penuh ketulusan. Kalau kita dengan tulus melakukan pekerjaan, maka tidak akan ada beban sedikitpun yang mengganjal terhadap apapun yang ”ingin” kita lakukan.

I never, ever thought of myself as a businessman. I was interested in creating things I would be proud of (Richard Branson)
2. Percaya diri

Kemampuan untuk mengenali apa yang menjadi keistimewaan kita merupakan hal terpenting dalam hidup kita. Karena itu ada istilah “mempercayai kemampuan kreatifitas anda adalah separo dari sukses itu sendiri”

Untuk bisa kreatif, kita harus bisa ber”mimpi” besar untuk menggapai sesuatu.
Hidup kita tidak akan bergairah kalau kita tidak memiliki impian dan target. Orang yang percaya diri akan selalu menyusun mimpi dalam dalams ebuah cita-cita hidup.

3. Tanamkan semangat belajar

Look through the eyes of a child. The art of “listening” has been mostly forgotten. God creates human with two ears and only one mouth for a good reason.

Belajar bisa dilakukan kapan saja, dimana saja dan melalui cara apa saja. Anda bisa bertanya pada yang ahli, membaca buku, jalan-jalan, menonton film, mengikuti pelatihan dan kursus, seminar, browsing internet dan banyak lagi.

Dalam kaidah Islam sering mengenal ungkapan-ungkapan seperti: ”belajarlah sampai ke negeri cina”, ”belajar dari sejak buaian ibu sampai ke liang lahat”, ”untuk meraih kebahagaiaan di dunia capailah dengan ilmu, untuk meraih kebahagiaan di akhirat capailah dengan ilmu dan untuk meraih kedua-duanya capailah dengan ilmu”.

Itu adalah ungkapan untuk memotivasi kita dalam membangun semangat belajar. Dan orang yang selalu belajar akan memiliki pola pikir kreatif dalam kesehariannya.

4. Berhubungan dengan orang-orang kreatif

Jika ingin mengetahui karakter seseorang, lihatlah dengan siapa dia berteman. Itu mungkin ungkaan yang tepat untuk menggambarkan betapa pentingnya arti seorang teman.

“Sahabat terbaik adalah dia yang mampu mengeluarkan apa yang terbaik dari diri Anda” (Henry Ford)

Apabila Anda selalu bersama orang yang suka menyanyi, lama-kelamaan Anda juga akan senang menyanyi. Jika Anda sering berkumpul dengan para penulis atau sastrawan, paling tidak Anda akan menyukai dunia sastra. Maka jika Anda selalu berhubungan dengan orang-orang kreatif. Anda akan menjadi orang kreatif.

5.  Jadilah komunikator yang baik

Saat ini dunia begitu sempit, apa yang terjadi di belahan bumi lain akan bisa kita ketahui sekarang juga dan dimana kita berada. Jadi, untuk menumbuhkan kreatifitas kita harus bisa memanfaatkan sarana komunikasi yang ada.

Di zaman digital seperti ini, berbagai sarana komunikasi dapat Anda manfaatkan untuk membangun relasi dengan orang lain. Blog, friendster,  flickr, facebook, website adalah sarana-saran komunikasi yang bisa mendukung Anda mendapatkan wawasan dan teman baru.

6. Ciptakan suasana yang menyenangkan

Bermain mendorong anda dalam suatu pikiran yang berisi banyak elemen
yang anda butuhkan untuk kreatif, misalnya keingintahuan, imajinasi, experimentasi, fantasi, spekulasi, atau apa saja

Saya tidak pernah memiliki hari kerja dalam hidup saya. Semuanya merupakan kegembiraan” (Thomas A. Edison)

7
. Ciptakan lingkungan yang kondusif
Berdasarkan hasil penelitian, untuk menciptakan kreativitas dibutuhkan lingkungan kerja kondusif yang menyenangkan (fun), penuh rasa humor, spontan, dan memberi ruang bagi individu untuk melakukan berbagai permainan atau percobaan. Membentuk lingkungan yang kondusif seperti itu sangatlah tidak mudah bagi sebuah organisasi. Mendorong kreativitas dalam dunia kerja menuntut iklim yang permissif terhadap existensi individualitas dan penerimaan terhadap rasa humor, disamping tetap memegang teguh rasa hormat, kepercayaan dan komitment sebagai norma yang berlaku.
Salah satu cara terbaik untuk mendorong kreativitas dan inovasi dalam sebuah perusahaan adalah dengan cara mengukur sejauhmana hal tersebut telah dilakukan. Perusahaan dianjurkan untuk memasukkan unsur kreativitas dan inovasi ke dalam proses evaluasi kerja. Sebagai contoh: masukan unsur penilaian tentang berapa banyak ide dari seseorang atau kelompok (teamwork) yang dapat diimplementasikan oleh perusahaan. Jika hal ini terkomunikasi dengan baik maka setiap individu akan berusaha untuk memberikan ide secara konstruktif.
8.  Keluar dari rutinitas
Penempatan pegawai dengan konsep the right people with the right job juga merupakan cara yang tepat untuk menstimulasi munculnya kreativitas dan inovasi. Hal ini karena  penempatan pegawai pada posisi yang tepat akan mengurangi supervisi sehingga memberikan otonomi bagi individu dalam menyelesaikan masalah-masalah pekerjaannya. 
Root-Bernstein, salah seorang penulis buku Sparks of Genius, mengusulkan pentingnya pegawai untuk keluar dari cara kerja yang rutin sehingga dapat melihat masalah pekerjaan dengan cara yang baru. Salah satu cara untuk mewujudkan hal tersebut menurut Bernstein perlu dilakukan brainstorming secara regular. Dengan melakukan brainstorming pegawai diharapkan dapat memberikan ide dan solusi yang baru.

Sabtu, 02 April 2011

Bahaya Kerusakan Otak di Balik Ekstasi

Penulis: Lusia Kus Anna | Editor: Lusia Kus Anna
Sabtu, 2 April 2011 | 09:51 WIB

Kompas.com - Di balik kenikmatan sesaat yang ditawarkan pil ekstasi ternyata dampak kerusakan otak sudah mengancam. Peneliti dari Australia bahkan menemukan pil ekstasi sering dicampur dengan berbagai jenis obat lain sehingga dampak kerusakannya lebih buruk.
Penelitian terbaru ini menyebutkan para pengguna ekstasi berpontensi lebih besar mengalami kerusakan otak. "Penelitian tersebut melihat toksisitas pada manusia atau hewan percobaan menggunakan obat tunggal. Tentu dampaknya lebih parah jika obatnya sudah dicampur dengan berbagai obat lain," kata Dr.Thomas Newton, profesor dari Baylor College of Medicine.
Penelitian dilakukan terhadap 56 orang yang pernah mengonsumsi ekstasi sedikitnya 5 kali sebelumnya. Kemudian mereka diminta mengonsumsi ekstasi satu kali lagi. Para peneliti lalu mengumpulkan contoh pil dan mengukur kadar MDMA, zat kimia dalam ekstasi dari contoh darah para responden tiap 5 jam pasca mereka menenggak ekstasi.
Pada beberapa orang, jumlah MDMA dalam tubuh mereka sudah mencapai level yang bisa membahayakan atau mematikan bagi primata. Para penelit juga menemukan hanya sebagian pil ekstasi yang seluruhnya berisi MDMA. Sisanya ada yang mengandung metampetamine atau zat kimia yang mirip dengan MDMA. Bahkan ada pil yang tidak mengandung MDMA sama sekali.
"Mengonsumsi beberapa butir pil ekstasi akan meningkatkan konsentrasi zat berbahaya dalam darah dan ini bisa berbahaya. Hal ini karena minum satu pil saja konsentrasi MDMA dalam darah terus meningkat selama 5 jam," kata Dr.Rod Irvine, ketua penelitian ini.
Kadar MDMA yang terlalu tinggi akan menyebabkan kerusakan sel otak dalam hewan percobaan. Meski begitu seluruh responden dalam penelitian ini tidak dilaporkan mengalami gangguan kesehatan.
Menurut National Institute on Drug Abuse, ekstasi bisa mengganggu detak jantung, pengaturan suhu tubuh serta kerusakan otak.
Sumber : LA Times

Bahaya Kerusakan Otak di Balik Ekstasi

Penulis: Lusia Kus Anna | Editor: Lusia Kus Anna
 Sabtu, 2 April 2011 | 09:51 WIB
Kompas.com - Di balik kenikmatan sesaat yang ditawarkan pil ekstasi ternyata dampak kerusakan otak sudah mengancam. Peneliti dari Australia bahkan menemukan pil ekstasi sering dicampur dengan berbagai jenis obat lain sehingga dampak kerusakannya lebih buruk.
Penelitian terbaru ini menyebutkan para pengguna ekstasi berpontensi lebih besar mengalami kerusakan otak. "Penelitian tersebut melihat toksisitas pada manusia atau hewan percobaan menggunakan obat tunggal. Tentu dampaknya lebih parah jika obatnya sudah dicampur dengan berbagai obat lain," kata Dr.Thomas Newton, profesor dari Baylor College of Medicine.
Penelitian dilakukan terhadap 56 orang yang pernah mengonsumsi ekstasi sedikitnya 5 kali sebelumnya. Kemudian mereka diminta mengonsumsi ekstasi satu kali lagi. Para peneliti lalu mengumpulkan contoh pil dan mengukur kadar MDMA, zat kimia dalam ekstasi dari contoh darah para responden tiap 5 jam pasca mereka menenggak ekstasi.
Pada beberapa orang, jumlah MDMA dalam tubuh mereka sudah mencapai level yang bisa membahayakan atau mematikan bagi primata. Para penelit juga menemukan hanya sebagian pil ekstasi yang seluruhnya berisi MDMA. Sisanya ada yang mengandung metampetamine atau zat kimia yang mirip dengan MDMA. Bahkan ada pil yang tidak mengandung MDMA sama sekali.
"Mengonsumsi beberapa butir pil ekstasi akan meningkatkan konsentrasi zat berbahaya dalam darah dan ini bisa berbahaya. Hal ini karena minum satu pil saja konsentrasi MDMA dalam darah terus meningkat selama 5 jam," kata Dr.Rod Irvine, ketua penelitian ini.
Kadar MDMA yang terlalu tinggi akan menyebabkan kerusakan sel otak dalam hewan percobaan. Meski begitu seluruh responden dalam penelitian ini tidak dilaporkan mengalami gangguan kesehatan.
Menurut National Institute on Drug Abuse, ekstasi bisa mengganggu detak jantung, pengaturan suhu tubuh serta kerusakan otak.
S

Kilang Cilacap Terbakar

Editor: Hertanto Soebijoto
Sabtu, 2 April 2011 | 09:38 WIB


 

CILACAP, KOMPAS.com - Kebakaran yang terjadi di Komplek Pertamina Cilacap, Jawa Tengah, Sabtu (2/4/2011) sekitar pukul 04.30 WIB tidak berbuntut pada penghentian dan terganggunya operasi Kilang.
Hal ini dipastikan VP Corporate Communication Pertamina, M Harun, saat dimintai konfirmasi Tribunnews.com, Sabtu pagi.
"Sistem kita di lokasi langsung jalan. Saat kebakaran langsung kita blokade, lokalisir aliran agar api tidak menyebar luas. Sehingga kilang tetap beroperasi seperti biasanya," jelasnya.
Sebagaimana dikabarkan sebelumnya, terjadi kebakaran di salah satu tangki premium di kompleks Pertamina Cilacap. Upaya pemadaman pun terus digencarkan petugas di lapangan.
Menurut keterangannya, hingga kini belum ada laporan jatuhnya korban jiwa maupun luka-luka akibat kebakaran pagi ini.
"Kami akan melakukan investigasi menyeluruh atas kejadian ini untuk mencari sebab-sebab kebakaran dan kerugian," jelasnya. 

Sent Using Telkomsel Mobile Internet Service powered by

Jumat, 01 April 2011

Umat Kristen Malaysia Kembali Pertanyakan Pemerintah

detail_img

THURSDAY, 31 MARCH 2011

Total View : 303 times

Beberapa waktu yang lalu diberitakan bahwa Alkitab berbahasa Malaysia sudah akan dibebaskan oleh pemerintahan Malaysia. Namun, sepertinya bukan sekarang. Permasalahan itu sepertinya masih ada. Larangan menggunakan kata ‘Allah’ sepertinya masih terus berlanjut. Sampai saat ini, larangan ini masih dibahas di pengadilan. Kitab itu sendiri sebenarnya diperbolehkan beredar oleh pemerintah namun dengan syarat yang diajukan.
Pemerintah Malaysia menawarkan agar Injil itu dapat digunakan bila pada sampulnya bertuliskan “Khusus untuk Umat Kristen”, sekaligus mencantumkan nomor seri dan stempel khusus. Namun hal ini dinilai sebagai sebuah tindakan diskriminatif dan dianggap telah mencemarkan kitab suci umat Kristen.
“Kami mendesak pemerintah untuk membatalkan semua aturan yang melarang publikasi, distribusi, dan penggunaan Injil. Kami juga meminta pemerintah untuk membela dan mengamankan hak kami untuk menggunakan Alkitab,” pernyataan Federasi Kristen Malaysia seperti dikutip Associated Press, Kamis (31/3).
Umat Kristen Malaysia mengatakan kata Allah berasal dari kata Arab yang mereferensi pada Tuhan. Kata ini sudah digunakan oleh umat Islam dan Kristen di Malaysia sejak berabad-abad lalu. Sementara pemerintah berupaya untuk mempermudah gesekan agama atas pernyitaan Alkitab, juga berusaha untuk meyakinkan umat Islam bahwa kepentingan mereka tidak akan rusak dalam kasus pengadilan yang sedang berlangsung tentang apakah non-Muslim memiliki hak untuk menggunakan kata ‘Allah’.
Kasus penggunaan kata ‘Allah’ ini sudah berlangsung selama dua tahun tapi tetap tidak ada penyelesaian. Tidak seharusnya permasalahan ini ada karena kata apa saja bisa dipakai oleh siapa saja selama dia bisa menggunakannya. Kapankah masyarakat Kristen bisa menerima Alkitab dalam bahasa mereka sendiri?

Source : berbagai sumber/lh3

Alkitab Era Teknologi Bernama Facebook

detail_img

SATURDAY, 19 MARCH 2011

Total View : 759 times

Jaman yang semakin luas oleh perkembangan teknologi nampaknya tidak disadari bersama bahwa hal tersebut bermakna bahwa perkembangan itu malah mempersempit kesempatan dan kreativitas jika kita sebagai pribadi Kristen tidak mempunyai pengaruh yang berarti dalam mengontrol kehidupan ini. Tiap individu Kristen terlebih gereja wajib mempunyai pengaruh dan otoritas untuk memperlengkapi jemaatnya.
Setidaknya hal itu diterangkan oleh Pdt. Jimmy Oentoro yang membuka refleksi pagi dengan tema “Pengaruh Nilai-nilai Kristiani bagi Kesejahteraan Bangsa” pada Musyawarah Nasional MUNAS X PGLII, memasuki hari ke-3 di Golden Boutique Hotel Jakarta Kamis (17/03). Menurut Gembala Senior di IFGF GISI Keluarga Allah ini, untuk memberi pengaruh nilai Kristen di Indonesia maka setiap pemimpin/seorang Kristen/gereja harus memiliki integritas. “Memberi pengaruh tidak bisa hanya dengan doa dan puasa, namun gereja sudah harus mulai memikirkan beberapa strategi penting,” tambah Pendiri dan ketua World Harvest ini pasti.
Pertama, bukan hanya memakai otot namun otak. Kedua, bukan hanya mengandalkan mimbar namun media. Ketiga, mengubah sistem birokrasi menjadi delegasi. Keempat, tidak hanya mementingkan pengetahuan namun harus ada pemuridan. Kelima, Asumsi beranjak menjadi apologetika serta mengandalkan kuasa Roh Kudus.
Dalam cermatannya, Jimmy menemukan ada 5.000 pendidikan Kristen di Indonesia, namun hanya 30% yang layak dibanggakan, namun sisa 70% mengecewakan. Tak lupa dengan nada pedih, Jimmy mengungkap fakta, bahwa “Alkitab generasi saat ini adalah Facebook. Ini adalah goncangan dan ancaman yang harus semakin diwaspadai dan ditindaklanjuti oleh gereja,” tandas Pendeta asal semarang ini penuh tendensi.
Catatan Jimmy dipertegas oleh presentasi Mark Mclendon, penggagas Anak Bersinar Bangsa Gemilang (ABBG). Presentasi ini mengungkap data dan fakta, jika gereja tidak tanggap maka akan kehilangan generasi masa kini. “Gereja harus berubah untuk diperlengkapi dan siap diutus di bangsa ini”, cermat Mark.
Memikirkan generasi masa kini untuk mencintai kebenaran diatas segala-galanya, saat facebook, tweeter, google, atau sarana internet lainnya yang semakin mudah dan cepat melayani bahkan memuridkan kebutuhan generasi milenium ini. ABBG menggerakkan setiap pemimpin gereja untuk mulai memikirkan pelayanan kepada anak. Terlalu banyak pelayanan yang berorientasi kepada orang dewasa, sehingga sangat kecil presentasi keseriusan untuk menggarap dan memikirkan pelayanan anak. Karena itulah saatnya bergerak untuk pelayanan anak, kalau tidak akan kehilangan generasi masa kini.

Source : reformata/ DP

Kristen Malaysia akan "Musiumkan" 5000 Alkitab

detail_img

FRIDAY, 01 APRIL 2011

Total View : 28 times

Akibat 5.000 alkitab yang telah dibubuhi stempel kementerian dalam negeri Malaysia dianggap menodai umat Kristen sehingga tidak dapat diperjualbelikan, maka sejumlah pemuka agama Kristen di Malaysia mengatakan 5.000 Injil yang telah dibubuhi stempel Depdagri akan disimpan sebagai "benda musium" untuk mengingatkan akan pergumulan yang dialami oleh warga Kristen.
Masyarakat Injil Malaysia, yang mengimpor dan menyalurkan Alkitab, mengatakan telah mengambil sebagian dari Injil yang sebelumnya ditahan dan kemudian dibubuhi stempel. "Sebaliknya, Injil-injil itu akan disimpan sebagai benda musium dan sebagai warisan bagi Gereja Kristen di Malaysia," kata Sekjen Masyarakat Injil Malaysia, Simon Wong.
Seperti diberitakan sebelumnya sengketa terjadi karena Alkitab impor mengggunakan kata Allah untuk merujuk Tuhan dan pemerintah berpandangan kata itu hanya boleh digunakan oleh agama mayoritas disana. Pemerintah melarang penggunaan kata Allah di semua naskah tertulis non-Muslim. Oleh karena itu, pihak bea dan cukai menahan ribuan Alkitab impor dan baru melepaskan Injil-injil tersebut awal bulan ini setelah berbagai pemuka agama Kristen menyatakan kemarahan atas tindakan pemerintah.
Akan tetapi sejumlah pemuka agama Kristen murka besar ketika mendapati Alkitab itu telah dibubuhi stempel dan nomer seri departemen dalam negeri Malaysia dengan bunyi "Hanya untuk Orang Kristen Saja". Mereka menyamakan tindakan yang diambil pemerintah sama dengan penodaan.

Source : BBC/DPT